RIAUFAKTA.com - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru, Zulfadil mengatakan sebanyak 14. 843 siswa SLTA sederajat di Kota Pekanbaru akan mengikuti Ujian Nasional (UN) yang akan digelar Senin (14/4/2014). Untuk itu, ia mengharapkan kelulusan siswa yang mengikuti Ujian Nasional (UN) bisa mencapai seratus persen.
“Untuk segala persiapan pelaksanaannya sudah tidak ada kendala lagi. Untuk ruangan ada sekitar 453 ruang SMA/MA, pengawas 906. Sedangkan SMK sebanyak 372 ruang dengan 744 pengawas, ” kata Zulfadil kepada wartawan.
Fadil juga mengatakan jika saat ini untuk soal Ujian Nasional kemungkinan sudah diterima oleh Disdik Riau.
“Untuk soal UN sendiri kemungkinan besar sudah sampai di Disdik, kita akan melalukan pengecekan terlebih dahulu, tapi saya rasa sudah,” jelasnya.
Sedangkan untuk pendistribusian soal UN ini sendiri, Zulfadil mengatakan bahwa ini akan dilakukan menjelang ujian dilaksanakan.
“Pendistribusian soal ke masing-masing sekolah yang ada di Kota Pekanbaru akan dilakukan pada pagi sehari sebelum pelaksaan UN digelar, ” terangnya. ***(Hn1)