PU Dumai Akan Bangun 100 RLH Tipe 36 Untuk Warga Kurang Mampu

Bagikan:

Dok. Riauheadline

RIAUFAKTA.com - Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Dumai, Propinsi Riau pada 2014 ini akan membangun 100 unit Rumah Layak Huni (RLH) tipe 36 bagi keluarga miskin di daerah itu.

Kepala Bidang Cipta Karya pada DPU setempat, Yusrizal mengatakan, program pembangunan rumah sederhana sehat layak huni (RSSLH) ini bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Dumai sebesar Rp 4,5 miliar.

“Rumah sederhana sehat tapi layak huni ini akan dibangun untuk masyarakat miskin di tujuh kecamatan se-Kota Dumai,” katanya, Senin (19/5/2014) di Dumai.

Pendirian rumah layak huni tersebut, lanjutnya, diperuntukkan bagi warga kurang mampu yang memenuhi persyaratan, yaitu terdaftar sebagai penerima jatah beras miskin (Raskin) dari pemerintah.

Selain itu, warga tersebut harus memiliki sebidang tanah yang telah bersertifikat resmi sebagai lokasi dibangunnya program rumah yang telah dilaksanakan Pemkot Dumai sejak 2007 lalu.

“Penentuan warga penerima yang berhak atas program ini dikerjasamakan dengan aparatur kelurahan, dan pelaksana pekerjaan melibatkan organisasi masyarakat setempat,” terangnya.

Sejak diprogramkan 2007 lalu, lanjutnya, hingga kini sedikitnya sudah dibangun ratusan unit rumah layak huni untuk masyarakat miskin oleh pemerintah daerah dan propinsi.

Disebutkan, pembangunan perumahan ini merupakan salah satu upaya pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pengentasan kemiskinan.

“Dengan program ini diharapkan kebutuhan rumah dapat terpenuhi dan bisa merangsang warga sekitar untuk berpartisipasi membantu kehidupan masyarakat miskin di lingkungan setempat,” harapnya.

Pada 2013 lalu, Pemkot Dumai juga telah membangunkan 100 unit rumah layak huni ini dan ditambah bantuan rumah progam sharing anggaran dengan Pemprov Riau.***(Rhc/Ipin)

Kirim Komentar:

Berita Lainnya