Kuansing Tuan Rumah Jambore Pramuka Riau 2015

Dok. Antara

RIAUFAKTA.com - Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Jambore Daerah Gerakan Pramuka Provinsi Riau tahun 2015 mendatang.

“Saya bangga atas kepercayaan provinsi menunjuk daerah ini sebagai tuan rumah, karena itu harus dilaksanakan sebaik mungkin dengan persiapan yang matang agar tidak mengecewakan,” kata Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kuansing, Hardi Yacub di Taluk, Senin.

Ia mengatakan, kalau ada kesempatan, maka kesempatan itu tdak boleh diabaikan karena jika berhasil penyelenggaraan jambore ini akan sangat memberikan arti ke depannya, tentu kepercayaan provinsi atau pusat ke pada Kuansing untuk penyelenggaraan kegiatan lainnya semakin besar.

Pada Jambore nantinya daerah akan kedatangan utusan dari seluruh kabupaten dan kota se Provinsi Riau, kesempatan itu dapat digunakan oleh banyak pihak untuk promosi daerah muali dari objek wisata hingga wisata kuliner yang ada di wilayah ini.

“Mari kita sukseskan Jambore tersebut,” pintanya.

Pada saat membuka kursus orientasi dan penyegaran pelatih se-Kwarran Pramuka Pucuk Rantau di SMK TBS Pangkalan yang diikuti seluruh pengurus Kwarran, para kepala sekolah, pembina Pramuka dan anggota DKR Pucuk Rantau dihadapan peserta diuraikan kesiapan daerah untuk pelasaksaan itu.

“Saya menyampaikan kepada seluruh peserta agar mengikuti kegiatan dengan serius sehingga ilmu yang diperoleh dapat diteruskan kepada peserta didik dengan sempurna,” ucapnya.

Menurutnya, pembina Pramuka diharapkannya kreatif dan inovatif membina peserta didik untuk memajukan gerakan Pramuka di Kuansing, Kwarcab Kuansing akan melaksanakan kursus mahir dasar (KMD) bagi pembina Pramuka.

“Saya berharap sedikitnya dua orang pembina Pramuka di setiap gudep atau sekolah yang mengikuti,” ucapnya.

Kwarran Pucuk Rantau pantas berbangga hati karena di Kuansing saat ini ada tiga kader Pramuka asli yang sekarang menjabat sebagai camat juga sebagai ketua Mabiran yakni Akhyan Armofis (Camat Inuman), Muradi (Camat Logas Tanah Darat) dan Camat Pucuk Rantau Budi Asrianto. ***(Antara)

Tanggapan

Komentar

Tags: