Dipinjam Teman, Motor Tak Kunjung Kembali

Ilustrasi

RIAUFAKTA.com - Berdalih ada urusan mendadak, sepeda motor milik Roni (31) warga Jalan Kamboja, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru dipinjam oleh temannya bernama Ita (33).

Namun sepeda motor jenis Honda Beat dengan nomor polisi BM 6774 JY tersebut tak kunjung dikembalikan, dan diduga dibawa kabur oleh Ita yang merupakan warga Desa Kampung Dalam, Kecamatan Senapelan tersebut.

Informasi yang dirangkum di Kepolisian menyebutkan, kasus penggelapan itu terjadi Senin (18/8/2014) lalu. Dimana saat itu korban yang sedang berada dirumah didatangi pelaku (Ita) untuk meminjam motor.

Pelaku yang datang sekitar pukul 20.00 WIB tersebut meminjam motor korban dengan alasan ada keperluan mendadak.

Karena korban dengan pelaku sudah saling kenal, korbanpun memberikan motor miliknya kepada pelaku. Pelaku berjanji akan mengembalikan secepatnya setelah urusannya selesai.

Namun hingga laporan penggelapan sepeda motornya dilaporkan ke Mapolresta Pekanbaru Selasa (19/8/2014), motor korban tak kunjung datang.

Motor Honda Beat warna putih milik korbanpun juga tidak tahu keberadaannya.

“Saya sudah hubungi nomor teleponnya, namun tak aktif, ” ujar Roni.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Robert Haryanto W SH SSos MH, melalui Kasat Reskrim Kompol Hariwiyawan Harun Sik M.Ik, saat dikonfirmasi Jumat (22/8/2014) membenarkan tentang laporan penggelapan sepeda motor yang dilaporkan korban.

“Dari keterangannya, motor milik korban tak kunjung pulang, dan kini kita sedang melakukan penyelidikan,” ungkap Hari. ***(Fly)

Tanggapan

Komentar

Tags: