Wawako Pekanbaru Kunjungi SMAN 3 Rumbai yang Hangus Terbakar

Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi, saat meninjau gedung sekolah SMAN 3 Rumbai yang hangus terbakar | Foto: Zid

Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi, saat meninjau gedung sekolah SMAN 3 Rumbai yang hangus terbakar | Foto: Zid

RIAUFAKTA.com - Sebanyak 70 orang guru dan 960 orang siswa SMAN 3 Rumbai terhenyak dengan wajah penuh duka ketika Rabu (12/11/2014) pukul 07.00 pagi, mereka menemukan seluruh ruangan belajar dan seluruh fasilitas sekolah sebanyak 50 ruangan gedung, sudah rata dengan tanah setelah diamuk si jago merah.

Peristiwa kebakaran tersebut terjadi dinihari sekitar pukul 04.00 WIB. Mirisnya, seluruh ruang belajar hingga fasilitas lainnya seperti ruang labor, ruang majelis guru, dan ruang komputer bahkan hingga mushala hangus terbakar.

Wakil Walikota (Wawako) Pekanbaru, Ayat Cahyadi atas pertintah Walikota Pekanbaru Firadus ST MT, langsung mengunjungi dan meninjau kondisi sekolah tersebut, dan dilanjutkan dengan pertemuan dengan seluruh guru dan para siswa di aula pertemuan yang masih tersisa dan bisa digunakan.

Wakil Walikota yang didampingi Kadis Pendidikan Kota Pekanbaru, Prof Zulfadil, Kepala SMPN 3 Ermiwati serta salah seorang anggota DPRD Kota Pekanbaru, menyampaikan rasa duka yang dalam, dan meminta pihak dinas dan pihak sekolah serta kecamatan untuk segera melakukan pertemuan secara marathon mencarikan solusi agar kegiatan belajar mengajar tidak terganggu.

”Ini musibah, dan kita semua berduka, tapi kita jangan patah semangat, saya harap, besok pagi kegiatan belajar dan mengajar tetap berjalan seperti biasa. Mungkin dengan berkoordinasi dengan sekolah lain atau kampus yang tidak jauh dari lokasi sekolah ini,’’ ujar Ayat.

Langkah lainnya menurut Wakil Walikota, Pemko Pekanbaru bersama dewan akan mencarikan solusi untuk kembali membangun gedung sekolah itu, sehingga aktifitas pendidikan di sekolah tersebut dapat kembali berjalan.

”Memang APBD 2015 sudah disahkan, tetapi kita bersama dewan akan secara bersama mencarikan solusi agar tahun 2015 bangunan sekolah ini bisa kita bangun kembali. Untuk itu, anak-anak jangan patah semangat, terus belajar, persoalan bangunan dan fasilitas sekolah adalah tugas Pemko bersama dinas terkait dan DPRD, anak- anak tugasnya adalah belajar dan belajar,’’ ujar Ayat Cahyadi.

Kepala Dinas Pendidikan Pekanbaru, Prof Zulfadhil dalam laporannya menyampaikan bahwa sudah ada solusi untuk kegiatan belajar dan mengajar untuk 960 orang siswa SMAN 3 Rumbai tersebut.

”Insya Allah Kamis (13/11), kegitan belajar mengajar tetap berjalan seperti bisa, ada dua solusi yang kita dapatkan, pertama anak-anak belajar pagi seperti biasa tetapi di lokasi yang terpencar, opsi kedua adalah belajar siang sampai sore di satu lokasi di SPMN 6 Rumbai, kebetulan sekarang Kepala SMAN 3 dan Kepala SMPN 6 Rumbai juga hadir disini,’’ ujar Zulfadil. ***(Zid)

Tanggapan

Komentar

Tags: