RIAUFAKTA.com - Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, yang kini berstatus tersangka kasus dugaan penerimaan hadiah dalam proyek pembangunan Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang, Anas Urbaningrum, mengucapkan terima kasih kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua KPK, Abraham Samad, atas penahanan dirinya.
“Terima kasih ini hari penting untuk saya menemukan keadilan dan kebenaran,” kata Anas usai diperiksa di KPK, Jumat (10/1) petang.
“Terima kasih Pak Abraham Samad, yang telah menandatangani penahanan saya. Pak penyidik Endang Tarsa dan Bambang Sukoco. Terima kasih tim penyelidik, dan terima kasih Pak SBY. Ini menjadi hadiah tahun baru 2014,” ujarnya yang langsung bergegas masuk ke mobil tahanan.
Seperti diketahui, Jumat (10/1) petang, Anas Urbaningrum ditahan KPK untuk 20 hari ke depan.
Juru Bicara KPK, Johan Budi, menjelaskan bahwa penahanan Anas dilakukan untuk kepentingan penyidikan.
“Anas ditahan untuk 20 hari ke depan di Rutan KPK. Penahanan dilakukan selama 20 hari ke depan,” ujarnya di Kantor KPK. ***(Bsc/WF)