TRENDING TAG

960

Upacara Bela Negara di Bangkinang, Alutsista TNI Dipamerkan

Bagikan:

KAMPAR, RIAUFAKTA.com - Memperingati hari bela negara di Kabupaten Kampar, Riau, dihadiri oleh Bupati Kampar H. Jefry Noer dan ratusan personil TNI/Polri. Acara tersebut dilaksanakan di Lapangan Merdeka, Bangkinang, Sabtu pagi (19/12/2015).

Selain Bupati Kampar H. Jefri Noer, juga hadir Komandan Kodim Yuddi dan Kapolres Kampar AKBP Ery Apriyono, serta seluruh personil yang terlibat dari angkatan bersenjata hingga masyarakat yang juga tergabung dalam berbagai komunitas.

Pantauan wartawan di acara tersebut, terlihat masyarakat sangat antusias menghadiri acara itu. Jalanan disana terpantau macet, sehingga arus lalu lintas dialihkan ke Jalan Lingkar Bupati.

Dalam kesempatan tersebut masyarakat tampak terhibur dengan parade Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) yang ditampilkan TNI.

Ditambah lagi dengan bergabungnya berbagai komunitas mulai dari sepeda motor tua (K,MPOT) dan Motor Classic Tambang (MCT), serta sepeda ontel.

Tentunya ini membuat keramaian dan hiburan tersendiri bagi masyarakat yang ada di Kampar. Bahkan semua peralatan TNI diarak keliling Kota Bangkinang.

“Kita sangat terhibur dengan acara ini, karena jarang sekali kita bisa melihat langsung peralatan perang milik kita ini, ” ujar Sudir, salah seorang warga Bangkinang.

Seperti diketahui, sejarah lahirnya Hari Bela Negara berawal dari mandat Presiden Soekarno kepada Syafrudin Prawiranegara untuk menjalankan roda pemerintahan NKRI, karena pada saat itu Belanda mengatakan kepada dunia bahwa Indonesia sudah tidak ada. Atas perlawanan Syafrudin Prawiranegara, maka Indonesia masih ada dan diakui pada saat itu. ***(Hen)

Kirim Komentar:

Berita Lainnya

ads-service-RiauFakta2