RIAUFAKTA.com - Rekaptulasi hasil perolehan jumlah suara dari partai-partai politik dan calon anggota DPR, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota serta calon anggota DPD di tingkat Kabupaten/Kota pada pemilu 2014 yang diselenggarakan di kantor KPUD, Kecamatan Bagan Punak, Kabupaten Rokan Hilir, Senin (21/4/2014) lalu berjalan lancar.
Menurut paparan Azhar Sakban selaku Ketua KPUD Rohil bahwasannya kegiatan pelaksanaan rekaptulasi hasil suara sah yang kemudian ditanda tangani para saksi parpol pemilu sudah berjalan dengan baik, lancar dan aman sesuai dengan mekanisme yang ada.
“Adapun bantahan yang kami hadapi dari Panwas dan parpol yang merasa tak senang dengan perolehan hitungannya bisa terselesaikan dengan baik dan aman, ” ujar Azhar saat dikonfirmasi RiauFakta.com Rabu (21/4/2014).
“Kepada perwakilan partai politik yang terpilih agar bersemangat memperjuangkan pembangunan Rokan Hilir di masa akan datang, ” tambahnya.
Berikut adalah hasil rekaptulasi perolehan suara 5 Dapil yang ada di Kabupaten Rokan Hilir serta nama calon yang bakal meraih Kursi di DPRD Rohil.
Dapil Rohil I (Kec Bangko, Sinaboi, Pekaitan dan Batu Hampar), untuk 9 kursi, bakal duduk caleg dari PKB yaitu Habib Nur, PDI Perjuangan Krismanto, Partai Golkar H Tatang Hartono, Hj.Jumiati, Partai Gerindra Hendra,ST, Partai Demokrat Mohammad Ridwan,Sip, PPP H.Rasyid Abizar, Partai Hanura Yohanis. PAN Hj.suryati.
Dapil Rohil II, 8 kursi (Kecamatan Rimba Melintang, Tanah Putih Tanjung Melawan, Bangko Pusako) yaitu PKB Zulfikar, PDI Perjuangan Jamiludin, Partai Golkar Nasrudin Hasan, Dedi Humadi, Partai Gerindra Ucok Mukhtar, Partai Demokrat Beni Irawan, PPP Ahmad Yani, PKPI Efrata Ginting.
Dapil Rohil III, 10 kursi (Kecamatan Tanah Putih, Pujud, Rantau Kopar), Partai Nasdem Yunadi, PKB Hendriza, PKS Edison, PDI Perjuangan Rusmanita, Partai Golkar Afrizal dan Jufrizan, Partai Gerindra Budiono, Partai Demokrat Dodi Syahputra, PAN Budi Santoso, PPP Perwedessuito.
Dapil Rohil IV, 10 kursi (Bagansinembah) yaitu PKB Syarifuddin, PDI Perjuangan Maston dan Suyadi, Partai Golkar Abdullah, Risben Nduwari Tambun Saribu dan Jaerli Silalahi, Partai Gerindra Leonard Sitomurang, SH, Partai Demokrat Riyadi, PPP M Bachid Madjid, Partai Hanura Joto Bangun.
Dapil V, 8 kursi (Kecamatan Kubu, Pasir Limau Kapas, Simpang Kanan, Kubu Babussalam), yaitu Partai Nasdem Suheli, PKB Abu Khoiri, PDI Perjuangan Musarowadi, Partai Golkar Darwis Syam, Partai Gerindra Abdul Kosim, Partai Demokrat Murkan,SE. PAN Amansyah, Partai Hanura Bachtiar.
Sementara itu, Hitungan Rekaptulasi hasil perolehan suara partai dan calon pileg Kabupaten tingkat DPRD Provinsi Dapil Rohil IV yang meraih suara terbanyak yakni Golkar diperkirakan bakal mendapatkan Dua Kursi (67.819),PDIP satu kursi(41.661) Demokrat satu Kursi (31.956) PKB satu kursi(23.470) Demokrat satu kursi, Gerindra satu kursi(23.245) dan PPP satu kursi dengan perolehan suara 21.386. ***(Hendri)