RIAUFAKTA.com - Dalam upaya penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) kepada masyarakat maka Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kampar, Selasa (15/7/2014) menggelar acara sosialisasi tentang Karhutlah melalui Radio Siaran Pemerintah Daerah (RSPD) Kabupaten Kampar yang mengudara pada gelombang 103,8 FM.
Acara sosialisasi Karhutlah di RSPD tersebut dipandu oleh penyiar senior RSPD, TS Nasrullah dengan nara sumber yang sangat memahami bidang tugasnya dari pihak BPBD Kabupaten Kampar yang dalam hal ini diwakili langsung oleh Sekretaris BPBD Kabupaten Kampar, Retno Susilawati, SE.
Dalam paparannya, Retno Susilawati mengungkapkan bahwa badai elnino yang terjadi di berbagai belahan dunia menyebabkan kondisi kekeringan lebih awal di Indonesia.
Khusus untuk Provinsi Riau diperkirakan kondisi kekeringan tersebut akan terjadi pada bulan Juni 2014 sampai dengan September 2014. Justru karenanya BPBD Kabupaten Kampar sejak dini telah melakukan berbagai kesiapan dalam menghadapi musim kering tersebut.
Ditambahkan Retno, bahwa musim kekeringan atau kemarau yang ditandai pula dengan musim yang ekstrim dimana suhu pada siang hari, malam hari terasa sangat ekstrim dengan ditandai pula suhu udara berkisar antara 36-38 derajat celsius.
Patut dicatat bahwa bila kondisi ekstrim dengan suhu antara 36-38 derajat celsius tersebut sangat rawan bagi timbulnya titik apai terutama pada lahan-lahan gambut seperti kondisi lahan gambut di Desa Rimbo Panjang yang ketebalan gambutnya berkisar antara 1-7 meter.
Diakhir kegiatan sosialisasi tentang Karhutla di RSPD Kampar tersebut, Retno Susilawati mengimbau agar masyarakat Kampar pada kondisi siaga darurat bencana kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan saat ini untuk tidak membuang puntung rokok sembarangan, tidak membakar sampah dan tetap meningkatkan kewaspadaanya.
Dia menambahkan, bila masyarakat melihat adanya titik api atau telah terjadi kebakaran hutan dan lahan, maka sebaiknya masyarakat segera menghubungi petugas di Posko utama siaga darurat bencana kabut asap di nomor Hp.085263415590. *** (Hendri)