PEKANBARU, RIAUFAKTA.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, Senin (22/12/2014) di halaman Kantor Walikota Pekanbaru, menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Ibu ke 86 tahun 2014. Bertindak selaku pembina upacara, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru, H.M Syukri Harto SE MSi.
Upacara yang diikuti oleh seluruh PNS yang ada di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru, Muspida, Kepala Dinas, Kepala Badan, Ibu Wakil Walikota, Ibu-ibu anggota Korem, Ibu-Ibu anggota Polresta, Ibu-Ibu anggota Kodim, Camat, Lurah, serta para jajaran PNS di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru.
Adapun tema peringatan Hari Ibu Ke-86 kali ini, yaitu ‘Kesetaraan perempuan dan laki-laki dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan berkeadilan menuju indonesia berdaulat mandiri dan berkepribadian’.
Dalam pidato sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia yang dibacakan Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru selaku pembina upacara, menyebutkan, dengan peringatan hari Ibu terbukti adanya perhatian, pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor kehidupan.
Di samping itu, peringatan hari ibu juga dapat membawa pengaruh positif bagi perempuan dan masyarakat untuk selalu mendorong dan menghargai ‘emak-emaknya’ sebagai perempuan sejati.
Hal ini membuktikan bahwa perempuan apabila diberikan peluang dan kesempatan mampu meningkatkan kwalitas hidupnya secara mandiri.
Perempuan dalam berbagai dimensi dalam sisi kehidupan berbangsa dan bernegara juga mampu menjadi motor penggerak dan motor perubahan.
“Perempuan Indonesia masa kini adalah perempuan yang sadar memahami memiliki hak dan kewajiban yang sama dengan laki-laki dalam setiap aspek dalam berkehidupan yang demokratis serta kesetaran gender dalam setiap aspek. ***(Hms/Zid)